/ / Cara menghasilkan uang $1000 dari traffic blog

Cara menghasilkan uang $1000 dari traffic blog



Kebanyakan blogger dan pemilik website memiliki tujuan yang sama untuk blog dan website mereka yaitu untuk meningkatkan traffic website mereka. Saat ini, internet benar-benar penuh dengan berbagai macam konten. Blogger dan pemilik website harus memastikan bahwa mereka bisa stand out di antara website dan blog lainnya sehingga mereka bisa mendapatkan traffic yang stabil di website mereka.

Apa itu Traffic?

Traffic website bisa didefinisikan sebagai jumlah orang yang mengunjungi sebuah website, halaman yang mereka lihat, dan durasi saat pengunjung melihat atau membaca halaman-halaman tersebut. Ketika seseorang mengunjungi website Anda, kunjungan tersebut serta semua link yang mereka klik dan follow direkam oleh domain Anda. Nantinya angka-angka ini bisa memberi Anda ide tentang seberapa populernya website Anda.

Kenapa traffic penting?

Kalau website Anda tidak dikunjungi oleh banyak orang, website Anda terancam akan tenggelam di antara website-website lain di internet. Setiap website butuh traffic. Seberapa pun bagusnya website Anda, jika pengunjungnya sedikit, website dan bisnis Anda mungkin tidak bisa bertahan. Pada dasarnya, website Anda akan hanya bertahan jika ada traffic flow yang stabil.

Ada tiga alasan kenapa Anda perlu mempertimbangkan kepentingan traffic website, terutama dalam e-commerce:

Traffic dari pengguna yang tertarik dengan isi website atau produk-produk Anda akan lebih mungkin untuk menghabiskan lebih banyak waktu di website Anda dan memberi tahu tentang website tersebut ke orang banyak.

Jika orang menghabiskan lebih banyak waktu di website Anda, ada kemungkinan mereka akan mendaftarkan diri untuk newsletter website Anda atau menerima konten promo yang nantinya bisa membuat mereka menjadi konsumen untuk jangka waktu yang lama.

Untuk bisnis, Anda perlu mendapatkan traffic website untuk mendapatkan keuntungan dan memastikan bahwa bisnis Anda berjalan lancar

Mendapatkan penghasilan = mendapatkan traffic

Ini poin terpenting yang harus anda ketahui.

Ngomong-ngomong, artikel yang sedang anda baca ini sudah di-edit berkali-kali.

Ketika pertama kali diterbitkan, banyak yang protes:

Katanya “Ini kan artikel tentang mendapatkan uang, kenapa yang dibahas malah cara-cara mengembangkan blog. Bukan cara mendapatkan uangnya?”

Begini…

Tanpa traffic, mustahil bisa mendapatkan penghasilan.

Karena itu, untuk bisa mendapatkan uang, maka fokus utama anda adalah traffic.

Entah nanti sumber penghasilannya dari mana, terserah anda…

…sama saja.

Mau pakai iklan AdSense, iklan pribadi, melakukan affiliate marketing, menjual produk sendiri, menjual jasa/layanan, semuanya sama saja.

Yang penting punya traffic dulu

Maka dari itu, yang dibahas di artikel ini adalah strategi-strategi mengembangkan blog dan mendapatkan traffic.

Tidak ada sumber penghasilan yang bisa mendatangkan uang kalau anda tidak mampu mendatangkan pengunjung ke blog.

No comments:

Post a Comment

Dilarang berkata kasar .dan dilarang spam